Terkadang kita sama sekali tidak mengenal alat medis tertentu karena memang nama nama alat medis di rumah sakit terkadang berbeda penyebutannya. Seperti alat yang satu ini yang di jual di perusahaan SAKA terkadang dinamakan suction apparatus, ada juga yang menamakan alat penyedot dahak dan lain sebagainya. Intinya suction pump adalah satu alat medis yang berfungsi untuk mengeluarkan cairan atau lendir yang tidak berguna di dalam tubuh pasien. Contohnya seperti lendir, dahak, cairan lain, darah yang keluar saat operasi dan lain sebagainya. Meski begitu alat medis ini sangatlah diperlukan untuk menolong orang yang sedang sakit, atau sebagai alat labolatorium mengecek kadar suhu atau udara.